Salad Buah Mursidah, Makanan Sehat Pilihan Baru Masyarakat Tenggarong
2 min read
Salad Buah Mursidah menawarkan berbagai macam pilihan salad buah sehat dan lezat, dengan harga terjangkau. (ist)
DI TENGAH kesadaran masyarakat semakin tinggi pentingnya konsumsi makanan sehat, Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) Salad Buah Mursidah hadir sebagai alternatif camilan yang menawarkan manfaat besar bagi tubuh. Didirikan oleh Mursidah, usaha ini untuk memberikan pilihan makanan sehat yang mudah dijangkau semua kalangan, tanpa mengesampingkan cita rasa dan kualitas.
Mursidah menjelaskan, ide mendirikan usaha salad buah berawal dari keinginan untuk mengajak masyarakat menjalani gaya hidup sehat melalui konsumsi makanan yang alami, segar, dan bebas bahan pengawet.
“Salad buah kaya akan serat, vitamin, dan mineral yang sangat penting untuk kesehatan tubuh. Dengan mengkonsumsi salad buah secara rutin, kita bisa menjaga kesehatan tubuh, mencegah penyakit, dan bahkan mengobati beberapa jenis penyakit,” ujar Mursidah.
Salad Buah Mursidah menawarkan berbagai macam pilihan salad buah yang sehat dan lezat, dengan harga yang terjangkau.
“Kami memastikan setiap produk yang kami jual melalui proses produksi yang higienis, menggunakan bahan-bahan segar dan berkualitas, serta alat yang bersih. Kami juga menjaga cita rasa makanan agar tetap lezat dan memberikan pengalaman yang menyenangkan bagi konsumen,” tambahnya.
Salah satu keunggulan utama dari Salad Buah Mursidah adalah pelayanan yang ramah dan prima. Setiap konsumen disambut dengan sikap yang sopan dan pelayanan yang cepat, memastikan mereka merasa nyaman saat berbelanja. Dengan harga relatif murah, Mursidah berharap usaha ini bisa menjangkau lebih banyak masyarakat, mulai dari anak-anak, remaja hingga dewasa.
“Kami ingin membuat salad buah menjadi pilihan camilan yang tidak hanya sehat, tetapi juga terjangkau bagi semua kalangan. Dengan harga yang ramah di kantong, kami berharap semakin banyak orang yang tertarik untuk mengonsumsi makanan sehat,” jelasnya lagi.
Produk Salad Buah Mursidah telah dikenal luas di kalangan masyarakat Tenggarong, baik melalui mulut ke mulut maupun pemasaran melalui media sosial.
“Kami memanfaatkan media sosial seperti Instagram, Facebook, WhatsApp, serta layanan pengiriman makanan online seperti GoFood dan GrabFood untuk mempermudah konsumen dalam membeli produk kami,” kata Mursidah.
Dengan menggunakan banner di tempat usaha dan strategi pemasaran digital, usaha salad buah ini semakin dikenal oleh masyarakat sekitar. Salad Buah Mursidah kini menjadi pilihan utama bagi banyak orang yang menginginkan camilan sehat dan bergizi.
“Harapan kami, usaha salad buah ini bisa terus berkembang, digemari banyak orang, dan semakin dikenal. Kami ingin menjadi bagian dari perubahan gaya hidup sehat di Tenggarong, dan semoga usaha ini bisa menjadi contoh bagi UMKM lainnya,” ucap Mursidah.
Dengan komitmen memberikan produk berkualitas, pelayanan terbaik dan harga terjangkau, Salad Buah Mursidah siap menjadi pilihan sehat bagi masyarakat Tenggarong dan sekitarnya. Mursidah berharap usaha ini tidak hanya memberikan manfaat kesehatan, tetapi juga dapat berkontribusi pada perkembangan ekonomi lokal, membuka lapangan pekerjaan dan mendukung tumbuhnya sektor UMKM daerah ini. (yah/adv)