April 19, 2025

sekitarkaltim

Berita di sekitar kita

Sajikan Kue Tradisional Gula Aren dan Bingka Kentang, UMKM Salipah Favorit di Pasar Kuliner

2 min read

BERBAGAI macam kue tradisional ditawarkan Salipa dengan harga terjangkau. (ist)

BERMULA dari kecintaannya terhadap kuliner, Salipah berhasil mengembangkan usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) menghadirkan kelezatan kue tradisional dan camilan unik. Usaha dimulai dengan percakapan ringan bersama teman-temannya, kini telah berkembang menjadi usaha yang dikenal luas dan banyak dicari oleh masyarakat.

“Dulu saya suka makan kue, kemudian saya belajar untuk bisa membuatnya sendiri. Prinsip saya, kalau saya suka makan, saya harus bisa bikin sendiri,” ujar Salipah.

Setelah berhasil menguasai resep dan cara pembuatan, Salipah mulai menawarkan kue yang dia buat kepada teman-temannya, yang langsung menyukai rasanya.

“Mereka mau coba dan pesan, lalu saya coba tawarkan lewat media sosial seperti Facebook, Instagram, dan WhatsApp. Alhamdulillah, dari situ usaha ini mulai berkembang,” tambahnya.

Keunggulan dari produk yang ditawarkan oleh Salipah adalah bahan-bahan alami dan cita rasa yang khas.

“Bolu Beras Gula Merah yang saya buat menggunakan gula aren asli, tidak bercampur dengan gula pasir, jadi aroma dan rasanya lebih khas dan alami. Untuk Bingkak Kentang, susu dan kentangnya yang terasa benar-benar memberikan keunggulan tersendiri,” jelas Salipah.

Untuk harga, produk ini dijual dengan harga yang sangat terjangkau, yakni Bolu Beras Gula Merah seharga Rp 10 ribu per kotak, dan Bingkak Kentang hanya Rp 5 ribu per porsi.

Saat ini produk yang ditawarkan Salipah semakin dikenal dan banyak dicari.

“Produk saya mulai banyak pesanan, karena sudah banyak yang mengenal dan menyukai rasanya,” ujarnya.

Dengan kualitas bahan yang terjamin dan cita rasa yang tak tertandingi, UMKM Salipah kini menjadi pilihan tepat bagi mereka yang mencari kue dan camilan khas dengan sentuhan rasa tradisional yang menghangatkan hati. Lokasi penjualannya juga beragam, baik secara online melalui sosial media maupun secara langsung. Harapannya ke depan, Salipah ingin UMKM yang dibangunnya semakin maju dan berkembang.

“Semoga UMKM ini bisa lebih baik lagi, semakin berkembang, dan tentunya bisa memberikan manfaat lebih banyak bagi masyarakat,” jelas Salipa. (yah/adv)

 

Bagikan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *